Dukung Program Baznas, Wattimena Terima Penghargaan

oleh -0 views
oleh

Jakarta.nusainanews.com  – Pj. Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena kembali menerima apresiasi dalam bentuk penghargaan di tingkat nasional.
Kali ini penghargaan diterima yakni Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Award 2024 dalam kategori “Kepala Daerah Terbaik Yang Mendukung Program Baznas”, yang diserahkan, Kamis (29/2/24) di Hotel Bidakara, Jakarta, bertepatan dengan Peringatan HUT ke 23 Baznas
Wattimena ditemui usai menerima penghargaan menjelaskan penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, dalam kerjasama dengan Baznas maupun stakeholder lainnya terkait bagaimana memaksimalkan pengumpulan dan pengelolaan Zakat di Kota Ambon.
“Mudah – mudahan penghargaan ini menjadi motivasi kita dalam peningkatan pengumpulan dan pengelolaan zakat di Kota Ambon,” ujarnya.
Wattimena berharap Zakat yang dikumpulkan dapat dimanfaatkan sebaik – baiknya dalam rangka peningkatan kesejahteraan umat iIlam dan akan turut mendukung pemberdayaan masyarakat secara umum di kota ambon
“Pemerintah kota mengucapkan terima kasih Baznas kota Ambon yang telah bekerja keras, juga kepada seluruh umat Islam di kota ambon yang mengumpulkan zakat, serta memberi dukungan dalam pelaksanakan berbagai program Baznas di kota Ambon,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua Baznas Kota Ambon, Nur Kiat, yang turut mendampingi dalam menerima penghargaan mengakui, sudah tepat penghargaan diberikan kepada Pj. Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena dalam kiprahnya selama ini selalu mendukung program Baznas.
“Beliau (Wattimena) sangat peduli dengan jalan memperlancar program kami, sebagai bentuk kepedulian kepada kaum miskin di kota Ambon,” pungkasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.